Semarak Agustusan di Sungai Ala Warga Ponorogo

Jejakkasustv.com | Ponorogo – Luar biasa, kegiatan unik yang dilakukan oleh warga Desa Sukosari, Kecamatan Babadan, Kabupaten Ponorogo, Jatim dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-75, Senin (17/8/2020).

Menjelang siang hari puluhan warga dari berbagai Dukuh di Desa Sukosari mengikuti upacara detik-detik proklamasi. Menariknya lagi, bocah-bocah, remaja, bapak maupun ibu serta kakek nenek tampak khidmat mengikuti upacara detik-detik proklamasi.

Bacaan Lainnya

Kepada awak media, Sayid Asfari selaku panitia yang juga Ketua Forum Desa Sukosari (FDS) mengatakan kegiatan tersebut dilakukan secara sederhana dan cukup mendadak. “Kami bersama temen-temen merencanakan kegiatan hanya spontan sebagaiwujud kecintaan terhadap tanah air yang hari ini sudah berusia ke-75,” kata Sayid Asfari.

Tidak hanya upacara, warga Desa Sukosari juga menebarkan ikan ke sungai. “Ada lima puluh kilogram benih ikan kita tebar ke sepanjang kali (sungai) Danyang hari ini,” ucapnya.

Tidak lupa dia juga mengajak warga untuk menjaga, mengawasi kelestarian alam dan lingkungan. “Ayo kita jaga alam ini, ayo kita jaga sungai ini dan mari kita menjadi pelestari dengan melepaskan bibit ikan nila, ikan lele dan juga beberapa bibit ikan yang lain,” harapnya.

Dia juga berharap warga tidak melakukan aksi-aksi yang tidak sesuai dengan kaidah lingkungan seperti nyetrum dan meracun ikan di sungai. “Mari kita bersama-sama mengingatkan karena pelestarian sungai ini ini menjadi tanggung jawab kita bersama,” ujarnya.

Selesai menebar benih ikan, warga Desa Sukosari juga membersihkan sungai dari sampah. “Kita juga bareng-bareng membersihkan sungai ini agar sungai ini bisa seperti sungai-sungai yang ada di luar negeri, bagaimana kali yang di Desa Sukosari ini kembali menjadi kali yang bersih, kali yang indah dan kali yang nyaman untuk kita semuanya,” tukasnya.

Dari Ponorogo,

NURCHOLIS/ANANG SASTRO

Melaporkan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *