Jejakkasustv.com | Sumatera Barat – 21 orang incumbent dan 14 orang wajah baru, kini dilantik dan diambil sumpah janjinya sebagai wakil rakyat untuk Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Tanah Datar masa bhakti 2019 s/d 2024 nanti, pengambilan sumpah atau janji tersebut di pimpin langsung oleh Tiwik, SH. M.Hum Ketua Pengadilan Negeri Batusangkar di Gedung Maha Rajo Dirajo Rabu 14 Agustus 2019. Dari 35 orang wakil rakyat, Partai Gerindra menduduki 6 kursi, 2 dari wajah lama yaitu Jonnedi, SE. MM dan Afrizal, Dt Rajo Lenggang sedangkan empat orang lainnya adalah Kamrita, SPD, H. Roni Mulyadi, Dt. Bungsu S. Surva Hutri dan Drs. H. Azwar. R. adalah wajah baru Dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menduduki 5 kursi, Istiqlal, Saidani, SP dan Dekminil dari wajah lama sedangkan dua laimnya yaitu Nurzal dan Abubakar, Lc adalah wajah baru. Partai Golongan Karya yang menduduki DPRD Tanah Datar ini berhasil menembus 4 kursi yaitu Anton Yondra, SE, Syafarudin Dt. Marajo, Herman Sugiarto, SH dan satu wajah baru yaitu Herman Sugiarto, SH. Empat kursi dari Partai Persatuan Pembangunan diduduki oleh Yalpema Jurin dan Arianto dari wajah lama sedangkan Agus Tofik dan Zulhadi, M.Pd adalah wajah baru. Partai Amanat Nasional yang juga menduduki empat kursi ini satu diantaranya adalah wajah baru yaitu Zulli Rustam sedangkan Benny Remon, A.Md, Alimihar ST. Tunaro serta Jasmadi, ST adalah wajah lama. Senada dengan PAN, Partai Demokrat juga menduduki empat kursi dan satu diantaranya adalah wajah baru yaitu Syafril, SH sedangkan Dra. Donna, Eri Hendri, SP dan Nurhamdi Zahri adalah wajah lama.
Partai Nasdem yang mendapat 3 kursi ini diduduki oleh Adrijinil Simabura, SH sebagai wajah lama, Nova Hendria dan Khairul Abdi adalah wajah baru. Hanura yang juga mendapatkan 3 kursi ini diduduki oleh Wadra Wati dan Mhd. Haikal, SH dari wajah lama sedangkan Benni Apero, A.Md adalah wajah baru. Asrul Jusan dan Afriman yang masih menduduki kursi di DPR-Daerah Tanah Datar ini adalah dua orang incumbent dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan untuk masa bhakti 2019 s/d 2024. Saidani dari partai PKS salahsatu dari 35 orang wakil rakyat yang di ambil sumpah janjinya ini berhalangan hadir karena sedang menjalankan ibadah haji. Anton Yondra, SE yang menjabat sebagai Ketua DPRD Tanah Datar Periode sebelumnya menyampaikan penghargaan dan terimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar serta seluruh jajarannya juga kepada unsur Forkopimda Kapolres Tanah Datar, Dandim 03/07 Bukit Barisan, Ketua Penhadilan Negeri Tanah Datar, Ketua Pemgadilan Agama Tanah Datar serta masyarakat Kabupaten Tanah Datar atas perhatian dan kerjasama selama ini dan berharap kerjasama yang sudah terjalin selama ini akan menjadi pengikat tali silaturahim yang kuat demi Kabupaten Tanah Datar hebat dan bermartabat, ucapnya dalam pembukaan sidang Paripurna ini….Yt/fes