Satpol PP Padangsidimpuan Amankan 9 Pasang Muda Mudi Dan Sejumlah Pelajar.

Jejakkasustv.com | Sumatera Utara-Padangsidimpuan-Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padangsidimpuan kembali berhasil menjaring 9 pasang yang bukan suami istri sedang mangkal berduaan di pondok-pondok tertutup yang ada di Cafe Jalan Baru dan Puncak Simarsayang. Sabtu (24/8/2019)


Hal itu dibenarkan oleh Kasatpol PP Arbiuddin Harahap.SSTP saat dihubungi awak media melalui pesan Watsappnya, minggu (25/8/19)

Bacaan Lainnya


“Ia benar kita berhasil mengamankan  9 pasang yang bukan suami istri sedang berduaan di pondok-pondok tertutup yang kemudian kita bawa ke Kantor untuk dilakukan penindakan, “katanya

Ironis nya pada razia tersebut menurut Arbi, Pihaknya ada mengamankan anak dibawah umur dan masih menggunakan seragam sekolah

“Pada saat Razia yang kita mulai sekitar jam 16:00 Wib sampai dengan jam 18:30 wib di Pondok-pondok Jalan Baru dan Puncak Simarsayang tersebut, kita juga ada menjaring  anak di bawah umur yang masih status masih pelajar dan saat kita amankan sedang memakai seragam sekolah,”katanya

Terakhir Arbi menegaskan kepada pemilik pondok-pondok tersebut agar mematuhi peraturan yang ada, seraya berjanji akan terus melakukan razia terhadap pondok-pondok yang diduga dijadikan tempat mesum

“Untuk pemilik Cafe kita tegaskan agar mematuhi peraturan yang ada, tidak boleh dinding pondok melebihi 30 CM apalagi tertutup, “tutupnya

Ket Fhoto:Pasangan Yang terjaring saat di mintai keterangan di kantor Satpol PP Kota Padangsidimpuan

(efendi jambak)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *