Foto : Pelanggan Mengeluh Lambatnya Penanganan dari Pihak PLN.
PACITAN I jejakkasustv.com -Hujan deras di sertai angin mengakibatkan pohon sengon tumbang menimpa sebuah sekolah Madrasah di Desa Tumpuk Dusun Gondang legi RT.01 RW.02 Kecamatan Bandar Kabupaten Pacitan, Kamis (11/5/2023).
Menurut Purwanto warga RT 01 RW 02 hujan sangat deras dan di sertai angin kencang tiba tiba sebuah kayu sengon roboh menimpa madrasah kejadian jam 15.00 WIB tidak ada korban jiwa, mengakibatkan putusnya kabel dari jaringan listrik ke rumah polides, MTS Muhamadiyah Tumpuk, dan satu rumah warga tersebut, bersama warga pohon sengon tersebut di evakuasi.
media jejakkasustv.com konfirmasi ke kantor PLN UPJ Balong melalui pesan singkat WhatsApp mohon di tunggu segera saya buatkan laporan kata manager Ilham.
Menurut Purwanto sangat di sayangkan PLN lambat untuk menangani penyambungan kabel tersebut. “Satu malam gelap di rumah kami apalagi ini Polides, misalnya ada pasien berobat pasti kami tidak bisa untuk melayani,”ungkapnya.
Purwanto berharap dengan kejadian tersebut pihak PLN kiranya bisa untuk segera di tangani.
- Reporter : Hargo.