TUBAN | jejakkasustv.com – Kelompok Bermain Nurus Sholihah dan RA Islamiyah Desa Karangdowo Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur menggelar outbound di salah satu wahana outbound Kabupaten Tuban Jawa Timur pada Kamis 3 Februari 2022 pagi.
Dalam giat outbound kali ini sebanyak 62 siswa dari Kelompok Bermain Nurus Sholihah dan siswa Roudlotul Athfal Islamiyah Karangdowo -Sumberrejo – Bojonegoro diajak bermain dan refreshing sambil melatih keterampilan serta ketangkasan, seperti flying Fox, Panjat Tebing serta permainan ketangkasan lainnya.
Kepada JKTV, Kepala RA Islamiyah Karangdowo, Yu’ Idul Fitriyah atau yang akrab disapa Bu YUK mengatakan, giat outbound ini dimaksudkan untuk refreshing sambil melatih keterampilan serta ketangkasan anak, agar tidak jenuh karena setiap hari belajar di ruang kelas.
Bu Yuk menambahkan, selain keterampilan dan ketangkasan, dengan giat outbound ini diharapkan agar anak-anak nantinya lebih bisa mandiri dan berani dalam menghadapi setiap permasalahan serta menjadi generasi penerus bangsa yang tangguh.
Riya – Hesti Marsela JKTV.