Forpimda Banyuwangi Kunjungi TPS Pilkades Serentak 2019 Di Kecamatan Muncar

Jejakkasustv.com | Banyuwangi – Pilkades serentak Kabupaten Banyuwangi yang dilaksanakan 130 Desa menjadi perhatian pihak Forum Pimpinan Daerah, dengan turun kelapangan memantau situasi langsung antusiasme para pemilih, di TPS 31 Desa Tembokrejo, dengan menempati rumah joglo yang dianggap unik,

Kedatangan Pihak Bupati dan Jajaran disambut pihak Forpimka Muncar juga warga sekitar

Bacaan Lainnya

Dan yang lebih uniknya peninjauan ini diisi dengan Santunan Anak Yatim sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, dilanjut dengan memantau langsung Alat peraga untuk para pemilih, dan berjabat tangan para warga yang memiliki hak pilih

Bupati Abdullah Azwar Anas dan Wakil Bupati, Kapolres AKBP Taufiq, Kajari, Danlanal Letkol Yulius juga segenap jajaran yang mengikuti peninjauan
Rabu , (09/10/2019)

Mengingat hak pilih Kecamatan muncar cukup besar termasuk Desa Tembokrejo

Camat Muncar Drs Lukman Hakim M.si didampingi Kapolsek Muncar Akp M. Zaenuri S.sos menyampaikan pada pihak Media sangat bersyukur dan berterimakasih atas kunjungan pihak Forpimda Banyuwangi, dari para pimpinan Dikabupaten Banyuwangi memantau langsung situasi, selain itu juga memberikan suport moral agar tetap keamanan, terus terpantau kondisinya, karena khususnya di Desa Tembokrejo Camat Muncar meyakini akan kondusif dan tertib seperti yang kita lihat bersama

Senada dengan Kapolsek Muncar Akp M. Zaenuri saat melakukan sesi berfoto bersama anak yatim, Kami dari pihak keamanan akan terus berpatroli, berkeliling hingga akhir penentuan terpilihnya Kades didesa masing masing, di Kecamatan Muncar ada tujuh desa yang melakukan gelaran ini mas, kami bersama jajaran Kepolisian Sektor Muncar dan Koramil 0825/17 dan linmas, serta Dibantu Brimob dari Bondowoso terus memantau, harapan kami semua berjalan aman ,tertib dan lancar

Kami kepolisian dan TNI, bersama anggota Dilapangan akan selalu menjalin komunikasi tentang keadaan pada desa desa yang menyelenggarakan pilkades serentak, tutur orang nomor satu di Kepolisian Sektor Muncar ini

( Slamet )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *