News! Polsek Kateman Berbagi Takjil Jelang Berbuka Puasa

INDRAGIRI HILIR – jejakkasustv.com – Kepolisian Sektor (Polsek) Kecamatan Kateman, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melaksanakan kegiatan sosial dengan berbagi takjil jelang berbuka puasa Ramadhan, Sabtu (1/4/2023) sore.

Kapolsek Kateman, Kompol AR Tarigan S.Sos., M.H menyampaikan kegiatan pembagian takjil tersebut menyasar kepada para buruh yang berada di pelabuhan bongkar muat barang di Jalan Yos Sudarso Kelurahan Tegaraja, Kecamatan Kateman.

Tak hanya itu, pembagian makanan pembuka saat berbuka puasa tersebut juga dibagikan kepada masyarakat yang melintasi Jalan Yos Sudarso.

“Sebanyak 100 paket berbuka yang kita bagikan,” tuturnya.

Untuk diketahui, kegiatan tersebut mendapatkan apresiasi dan ucapan terima kasih dari masyarakat Kelurahan Tegaraja, Kecamatan Kateman.(Marbun)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *