SUKABUMI I Jejakkasustv.com – DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Sukabumi bersama anggota DPR RI Ribka Tjiptaning Proletariati melaksanakan pelantikan Taruna Merah Putih(TMP) dan Baitul Muslimin Indonesia(BAMUSI) di sekretariat DPC PDIP kabupaten sukabumi jalan salakopi cicantayan kabupaten sukabumi,turut hadir semua unsur partai serta kader partai.Senin 29/8/2022.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sukabumi Yudi Suryadikrama mengatakan
Pelantikan TMP dan BAMUSI sudah di rencanakan hari ini sebagai kelengkapan partai yang berjuang dari bawah dan mengenalkan bahwa partai kami tidak anti islam,bahwa PDI Perjuangan bersama rakyat dan seluruh muslim di indonesia khususnya sukabumi,partai berkewajiban menjaga pancasila dengan membentuk TMP sebagai sayap partai.
Lanjut Yudi bahwa kami di perintah DPP , milenial harus ada wadah maka Taruna Merah Putih sebagai wadah generasi muda,kami tiap hari berkeliling bekerja bersama rakyat yang intinya menangis bersama rakyat bahagia bersama rakyat.
Saya ucapkan terimakasih kepada teman-teman DPC yang sudah melaksanakan tugas partai karena setiap kota dan kabupaten serta provinsi di wajibkan membentuk sayap partai dan badan, hari ini sudah terlaksana di bentuk dan di lantik sayap partai yaitu Taruna Merah Putih dan Baitul Muslimin Indonesia,TMP wajib mengenalkan apa itu PDI Perjuangan seperti amanat Bung Karno berikan aku 10 pemuda maka akan mengguncangkan dunia,sedangkan Bamusi harus bisa menjabarkan bahwa partai kami tidak anti islam dengan banyaknya Kyai dan Ustadz yang bergabung bersama kita,pungkas Ribka.
• Reporter: Ucin