Dua Bersaudara Beli Motor Roda Tiga Dengan Uang Logam

BOJONEGORO | Jejakkasustv.com – Dua bersaudara Mochamad Zaenal Mutaqqin (24) dan Mochamad Kotibul Musavak (20) Warga Desa Lengkong kecamatan Balen Kabupaten Bojonegoro membeli motor roda tiga dengan uang logam sebanyak dua karung dan satu tas, Selasa 29/03/2022.

Zaenal dan Safa’at nama panggilan akrabnya mereka adalah dua saudara yang membeli motor roda tiga dengan harga dua puluh delapan juta dua ratus rupiah dengan sejumlah uang logam sebanyak dua karung dan satu tas. Dengan hasil Mereka menabung selama dua tahun. Mereka membeli motor Dengan tujuan untuk ibunya yang berjualan sayuran keliling.

Dengan gigih dan tekunnya sang anak yang menabung tiap hari selama dua tahun. Nur aini sulistiyaningsih sebagai seorang ibu mereka terharu dan bangga kepada kedua anaknya.

Karena selama menabung mereka juga pernah kehilangan uangnya senilai hampir sepuluh juta. Tapi mereka tetap ikhlas dan tetap tekun untuk menabung.

Kepada JKTV, Zaenal mengatakan, uang logam tersebut adalah hasil menabung selama dua tahun dan tujuan mereka berdua beli motor roda tiga untuk sang ibu yang kesehariannya jualan sayuran di rumah dan keliling.

Heri Susilo,JKTV.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *